Rabu, 13 April 2022

31 Guru PPPK Gowa disambut di MIN 2 Gowa

 


Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Gowa (MIN2 Gowa) menyambut hangat 31 Guru Pegawai pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di MIN 2 Gowa, Kamis, 14 April 2022

Penyambutan Guru PPPK ini merupakan tindak lanjut setelah seluruh Calon PPPK menerima SK dari Kepala Kantor Kementerian Agama Sulawesi Selatan, Jumat, 25 Maret 2022 di Aula Al-Amanah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa.

Pada kesempatan ini, Muhammad jamil selaku Kepala MIN 2 Gowa memaparkan secara gamblang terkait status PPPK ini, Muhammad Jamil juga memaparkan tugas-tugas yang seharusnya menjadi tanggungjawab Guru PPPK sejak terhitung Satmingkal di MIN 2 Gowa.

Dari penjelasan Muhammad Jamil ini, terlihat semua guru PPPK yang hadir dalam seremonial penyambutan ini merasa Paham terkait kedudukan dan tanggungjawab mereka. Merkea juga sudah tahu apayang harus mereka siapkan khususnya untuk hal administrasi untuk kelengkapan data sebagai Guru PPPK di MIN 2 Gowa ini.

Hal ini senada dengan apa yang diutarakan oleh Hj. Hadijah. Beliau menyampaikan sangat beryukur bisa hadir dalam seremonial penyambutan ini karena banyak informasi penting bisa didapatkan.

“Alhamdulillah, atas penjelasan Pak Jamil saya bisa paham terkait PPPK ini dan bisa mempersipakan berkas-berkas yang dibutuhkan untuk kelengkapan data saya sebagai PPPK di MIN 2 Gowa” Ujar Hj. Hadijah yang merupakan salah seorang Guru di MI Bahrul Ulum Kab. Gowa

31 Guru PPPK ini berasal dari beberapa Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan sebagian diantaranya berasal dataran tinggi Kabupaten Gowa, semuanya sudah hadir di MIN 2 Gowa sejak pagi hari menunggu waktu acara penyambutan ini dimulai yang dijadwalkan dimulai pikul 09.00 WITA.

Mereka semua disambut dengan hangat dan ramah oleh seluruh Warga MIN 2 Gowa

“Bapak/Ibu sekalian telah resmi bergabung dalam Keluarga Besar MIN 2 Gowa, sehingga tidak ada lagi sekat diantara kita antara Guru MIN 2 Gowa dengan bapak/Ibu guru sekalian. Kita semua punya tanggungjawab yang sama untuk memajukan madrasah kita” Ujar Muhammad Jamil yang juga sebagai Ketua FKKMI Sulsel ini.

Acara penyambutan Guru PPPK ini berjalan lancar dan penuh kebahagiaan kemudian ditutup dengan sesi foto bersama. (HA)

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar